Simeulue, 14 Maret 2025 – Personel Polsek Teluk Dalam, Polres Simeulue, melaksanakan patroli dialogis kepada warga setempat guna menyampaikan pentingnya pencegahan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).
Kapolsek Teluk Dalam, Iptu Dadang, menyampaikan bahwa patroli dialogis ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran warga akan bahaya Karhutla serta memberikan edukasi mengenai tindakan pencegahan yang dapat dilakukan.
“Kami mengimbau kepada masyarakat agar tidak melakukan pembakaran lahan atau hutan secara sembarangan. Selain berdampak buruk bagi lingkungan, tindakan tersebut juga dapat menimbulkan masalah hukum,” ujar Iptu Dadang.
Dalam patroli ini, personel kepolisian berinteraksi langsung dengan warga, memberikan sosialisasi tentang dampak negatif Karhutla, serta mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga kelestarian lingkungan.
Polsek Teluk Dalam juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk segera melaporkan jika menemukan indikasi kebakaran atau aktivitas yang berpotensi menyebabkan Karhutla.