WWWTRIBRATANEWSSIMEULUE.COM-*Simeulue, 8 Desember 2023* – Polres Simeulue mengadakan acara Jumat Curhat di Warung Waserda Desa Suka Karya, Kabupaten Simeulue, pada Jumat, 8 Desember 2023.Acara dihadiri oleh Kapolres Simeulue AKBP Sujoko, S.I.K., M.H, serta beberapa pejabat penting Polres Simeulue, Kepala Desa Suka Karya, tokoh masyarakat desa Sukakarya, dan masyarakat setempat.

Dalam sambutannya, Kapolres Simeulue, AKBP Sujoko, S.I.K., M.H, menyampaikan himbauan terkait Pemilu 2024, menekankan pentingnya pelaksanaan pemilu yang damai.Beliau juga menegaskan bahwa Polri akan bersikap netral dalam pemilu, dan masyarakat diharapkan untuk tidak terpengaruh oleh berita hoax dan ujaran kebencian.

Acara ini diharapkan dapat menjadi wadah bagi masyarakat untuk berkomunikasi secara langsung dengan aparat kepolisian serta memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat setempat.

Polres Simeulue berkomitmen untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama proses pemilu dan mengajak seluruh warga agar ikut berpartisipasi dalam menciptakan Pemilu yang damai dan demokratis.Disamping itu pihak Polres Simeulue juga menampung keluh kesah dari masyarakat setempat untuk memberikan solusi yang terbaik.

 

(Humas Polres Simeulue)