WWW.TRIBRATANEWSSIMEULUE.COM-Polres Simeulue menerima penghargaan dari Badan Pusat Statistik (BPS) setempat atas partisipasinya dalam menyukseskan kegiatan registrasi sosial ekonomi tahun 2022.
Kepala BPS Simeulue Agus Andria, SST, M.Si, saat menyerahkan penghargaan tersebut mengucapkan, terima kasih kepada Polres Simeulue yang telah berpartisipasi aktif menyukseskan registrasi sosial ekonomi (Regsosek) tahun 2022.
“Penghargaan ini kami berikan atas dukungan dan partisipasi Polres Simeulue dalam pendataan awal registrasi sosial ekonomi tahun 2022,” ucap Agus Andria.
(HUMAS POLRES SIMEULUE)