Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polres Simeulue, personel Polres Simeulue bersama dengan personel Brimob BKO Polda Aceh melaksanakan patroli rutin pada hari Jumat, 1 November 2024.Patroli ini bertujuan untuk mencegah potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (guantibmas) di wilayah tersebut.Patroli difokuskan pada sejumlah lokasi strategis, termasuk Kantor Panwaslih, Gudang Logistik Komisi Independen Pemilihan (KIP) Simeulue, Kantor KIP Simeulue, dan area sekitar Kota Sinabang.
Kegiatan ini diharapkan dapat menciptakan rasa aman di masyarakat, khususnya menjelang kegiatan penting di wilayah tersebut.
“Kami berkomitmen untuk menjaga stabilitas keamanan di Simeulue, terutama di area-area yang menjadi objek vital,” ujar Kapolres Simeulue AKBP Rosef Efendi, S.I.K.,M.H.
“Sinergi antara Polres Simeulue dan Brimob Polda Aceh merupakan bentuk antisipasi agar situasi kamtibmas tetap kondusif.”
Melalui kegiatan patroli ini, Polres Simeulue berharap dapat mempersempit ruang gerak potensi gangguan keamanan serta meningkatkan rasa aman bagi masyarakat Simeulue.