Simeulue, 2 November 2024 – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), personel Polsek Simeulue Barat, Polres Simeulue, melaksanakan patroli rutin di sekitar wilayah hukumnya.
Patroli yang dilakukan pada hari Sabtu ini melibatkan sejumlah anggota kepolisian yang menyisir berbagai titik strategis di Kecamatan Simeulue Barat.
Selain meningkatkan kewaspadaan, kegiatan ini juga sebagai bentuk pelayanan polisi kepada masyarakat serta untuk menjalin komunikasi dan koordinasi yang baik dengan warga.
Kapolsek Simeulue Barat, Iptu Sudirman menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan.
“Kami mengajak masyarakat untuk aktif berpartisipasi dalam menjaga lingkungan masing-masing dan segera melaporkan kepada kami jika menemukan hal-hal yang mencurigakan,” ujarnya.
Kegiatan patroli ini diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap aparat kepolisian serta mengurangi potensi tindak kejahatan di wilayah Simeulue Barat.