WWWTRIBRATANEWSSIMEULUE.COM-Sambut Hari Bhayangkara ke-77 yang jatuh pada 1 juli 2023 mendatang, Polres Simeulue melakukan kegiatan bakti sosial bersih-bersih dimesjid Baitul Jannah Desa Ameria Bahagia Kec. Simeulue Timur Kab. Simeulue, Jumat (2/6/2023).Adapun yang hadir dalam kegitan bakti sosial tersebut adalah, Kapolres Simeulue, Danlanal Simeulue, Dandim 0115 diwakili, KabagOps Polres Simeulue, Personel Polres Simeulue, Personel Kodim 0115 Simeulue, Personel Lanal Simeulue, Kepala Desa Ameria Bahagia dan masyarakat Desa Ameria Bahagia.Kapolres Simeulue AKBP Jatmiko,S.H ,M.H menyampaikan, menyambut Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-77, beragam kegiatan sosial dilaksanakan oleh jajaran Polres Simeulue mulai dari pengobatan gratis, donor darah serta melaksanakan bakti sosial berupa bersih – bersih salah satunya adalah membersih mesjid Baitul Jannah Desa Ameria Bahagia.

Polri hadir tidak hanya sebagai penegak hukum, tetapi Polri juga hadir secara humanis sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat, sehingga dapat berguna dan bermanfaat bagi masyarakat. Sehingga kedepannya Polri semakin dicintai rakyat,” tambahnya.Dengan kegiatan ini diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat dan terciptanya sinergitas antara Polri dan masyarakat dalam memelihara Kamtibmas.

 

 

(Humas Polres Simeulue)