Untuk menjaga Kamtibmas di sektor wilayahnya Kapolsek Teupah Selatan , Polres Simeulue bersama anggota sambangi tukang bangunan serta sampaikan pesan kamtibmas, Rabu ( 12/09/2018).
IPTU Elfion BY Selaku Kapolsek Teupah Selatan menyambangi warganya yang sedang beraktifitas Bapak Abdul yang bekerja sebagai tukang bangunan. Kapolsek berbincang – bincang tentang kamtibmas dan juga menghiambau untuk berhati hati saat sedang bekerja, utamakan keselamatan kerja agar tidak ada musibah yang menimpa “pesan Kapolsek.
Kapolres Simeulue AKBP Ayi Satria S.I.K., M.Si melalui Kapolsek Teupah Selatan menambahkan Polisi harus dekat dengan siapapun meskipun dengan masyarakat kecil, hal tersebut untuk memberikan rasa aman kepada siapapun terutama yang sedang beraktifitas, Kapolsek juga mengajak kepada Bapak Abdul Muis serta tukang bangunan lainya untuk bersama – sama mensukseskan Pilkada yang Aman, damai, Dan Sejuk yang salah satunya tidak percaya akan berita Hoax atau berita bohong yang dapat memecah belah persataun dan kesatuan.”tuturnya.