kapolres Simeulue AKBP Ayi Satria Yuddha S.I.K, M. Si Mengambil Apel Perdana Pasca Perayaan idul Fitri 1438 H Di Lapangan Apel Mapolres, Sekaligus Mengecek Para Personel Polres Simeulue Yang Baru Selesai Merayakan Lebaran idul Fitri Selasa ( 27 / 06 / 2017 ) sekira pukul 08.00 Wib.
Dalam apel tersebut kapolres mengucapkan terimakasi kepada personel yang sudah melaksanakan atas pelaksanaan tugas pengamanan pawai malam lebaran, shalat Ied ( Idul Fitri) , dan sekarang pengamanan Obyek Wisata yang ada di kabupaten simeulue.
Dari hasil pengecekan apel yang di laksanakan Di lapangan mapolres simeulue, masi ada sebagian personel yang tidak hadir namun dari total seluruh personel yang melaksanakan apel Mencapai delapan puluh persen yang hadir.
Adapun dalam kesempatan itu kapolres Menghimbau utamanya kepada anggota jajaran dan pada masyarakat di Kabupaten Simeulue, dengan mengingat ancaman – ancaman teroris.
1.Tingkatkan kesiap-siagaan penjagaan mako Polres, Polsek, Pospol. Lakukan pemeriksaan orang dan barang sesuai SOP serta laksanakan patroli di lingkungan mako.
2. Tingkatkan patroli dalam rangka mengantisipasi pergerakan pelaku teror dan ciptakan rasa aman di tengah aktivitas masyarakat.
3. Petugas yang melaksanakan tugas di lapangan, agar senantiasa peka dan tanggap terhadap kemungkinan adanya aksi penyerangan oleh pelaku teror. Lakukan buddy system atau minimal 2 orang petugas atau lebih, saat laksanakan tugas pengamanan dilapangan. Gunakan rompi anti peluru bodyface.
4. Laksanakan kordinasi dan komunikasi dengan tiga pilar kamtibmas plus, manakala terjadi kasus teror.
5. Segera laporkan setiap perkembangan menonjol pada kesempatan pertama pimpinan. ‘ imbuhnya “.